KULINER BANDUNG: Rekomendasi Oleh-oleh Khas Bandung yang Wajib Dibawa Pulang

- 24 Juni 2024, 09:00 WIB
Kartika Sari oleh-oleh Bandung
Kartika Sari oleh-oleh Bandung /

Toko Roti dan Kue Sidodadi adalah salah satu toko roti dan kue legendaris di Bandung yang telah beroperasi sejak puluhan tahun lalu. Meskipun tokonya tidak besar, tetapi roti jaman dulu dan aneka jajanannya sangat layak dijadikan oleh-oleh. Produk Sidodadi terkenal tanpa bahan pengawet, pelembut, atau pewarna buatan. Lokasi:   Jalan Otto Iskandar Dinata No.255, Karanganyar, Kec. Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat 40241.

 

5. Bolu Bakar Tunggal

Bolu Bakar Tunggal menawarkan dessert dengan isian topping melimpah dan berbagai rasa menarik seperti coklat, kelapa susu, nanas, kacang, dan roombutter.  Rasa unik seperti tuna dan abon juga tersedia. Harga mulai dari Rp35 ribu hingga Rp150 ribu tergantung isian, dengan varian durian sebagai yang termahal.

Instagram: [@bolubakartunggal_](https://www.instagram.com/bolubakartunggal_)

Kopi Aroma
Kopi Aroma

6. Kopi Aroma

Kopi Aroma adalah oleh-oleh khas Kota Kembang yang sangat dikenal, terutama bagi para penyuka kopi. Sejak 1930, Kopi Aroma terkenal dengan proses penyimpanan biji kopi yang unik dan penggunaan peralatan tradisional. Lokasi: Jl. Banceuy No. 51, Bandung.

7. Batagor Riri

Batagor Riri menawarkan cita rasa autentik batagor dengan porsi yang cukup besar, cocok untuk dinikmati bersama keluarga atau rombongan. Lokasi: Jalan Burangrang Nomor 41, Malabar, Bandung.

Halaman:

Editor: Iman S Nurdin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah