Ini. Lima Merek Kaca Film Mobil Terbaik yang Harus Kamu Tahu !

16 Juni 2024, 19:18 WIB
Kaca film organik yang ramah lingkungan dan bebas bahan kimia beracu /Agung Satriyo/autoglobemagz.com

 

KEBANDUNG.PIKIRAN-RAKYAT - Kaca film mobil nggak cuma buat melindungi dari sinar matahari, tapi juga bikin perjalanan lebih nyaman dan aman. Kaca film ini juga bisa melindungi jok mobil dari serangga dan tangan-tangan usil.

 

Sebelum ganti kaca film, ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan, mulai dari bahan, teknologi pembuatan, harga, sampai warna.

Berikut ini beberapa merek kaca film yang populer:

 

Kaca Film Vkool

Pasti sering lihat tulisan "I'm V-Kool" di kaca mobil belakang, kan? VKool adalah kaca film transparan yang memantulkan inframerah. Awalnya, teknologi ini dikembangkan untuk program ruang angkasa dan sekarang digunakan secara komersial.

VKool adalah kaca film pertama yang menggunakan teknologi NASA dari pesawat Stealth Bomber. Uniknya, VKool mengandung emas dan bisa menghemat bahan bakar sampai 3 persen.

Baca Juga: New Honda City Hatchback: Inovasi Terbaru dengan Efisiensi Bahan Bakar yang Luar Biasa

First Klass salah kaca film mobil dengan teknologi Nano Hybrid Serum dengan perlindungan maksimal. Autoglobemagz.com

Kaca Film Masterpiece

Nama Masterpiece udah nggak asing lagi buat pecinta otomotif di Indonesia. Mereka rajin promosi di berbagai event otomotif besar.

Masterpiece menggunakan teknologi Sputtered dan Heat Shielding dari Jepang, sehingga bisa menolak panas dan menangkal sinar ultraviolet serta inframerah.

Kaca film Masterpiece juga punya garansi 7 tahun dan fitur two way vision, yang bikin pandangan dari luar gelap tapi terang dari dalam.

 

Kaca Film 3M

Kaca film 3M dirancang buat kenyamanan dan melindungi interior kendaraan serta pengendara.

Mereka punya teknologi yang bisa mengurangi efek panas matahari. 3M menawarkan produk seperti 3M Crystalline dan 3M Black Beauty yang punya visibilitas jernih dan tampilan premium.

 

Kaca Film First Klass

First Klass adalah kaca film Nano Hybrid Serum dengan teknologi top dari pabrikan kelas dunia.

Kaca film ini bisa menolak panas inframerah dan sinar ultraviolet dengan sempurna, dan punya SPF 1300+ buat mencegah kanker kulit dan kerusakan mata.

Teknologi Nano Hybrid Serum-nya bikin lapisan optik berkualitas tinggi.

 

Kaca Film O2

O2 adalah kaca film organik pertama di Indonesia. Banyak kaca film pakai bahan kimia yang bisa menguap kena panas, tapi O2 bebas dari bahan kimia beracun dan ramah lingkungan.

Harganya juga terjangkau, jadi banyak yang pilih kaca film ini. O2 punya teknologi high optical clarity yang bikin kejernihan kaca tetap bagus.

 

Itulah beberapa merek kaca film mobil yang direkomendasikan. Pastikan pilih yang sesuai buat kendaraan kesayangan kamu!

 

Tambahan

Tips membersihkan dan perawatan kaca film mobil agar lebih awet tahan lama dan berfungsi optimal:

 

1. Gunakan Kain Mikrofiber

Pakailah kain mikrofiber yang lembut dan tidak menggores. Hindari kain kasar atau spons yang bisa merusak permukaan kaca film.

 

2. Hindari Bahan Kimia Keras

Jangan pakai pembersih kaca biasa yang mengandung amonia atau bahan kimia keras lainnya. Gunakan cairan pembersih khusus kaca film atau campuran air dengan sedikit sabun cair yang lembut.

 

3. Bersihkan Secara Rutin

Bersihkan kaca film secara rutin untuk menghindari penumpukan debu dan kotoran. Debu yang menumpuk bisa menggores permukaan kaca film saat dibersihkan.

 

4. Semprotkan Cairan Pembersih pada Kain, Bukan Langsung pada Kaca

Semprotkan cairan pembersih pada kain mikrofiber, bukan langsung pada kaca film. Ini untuk menghindari cairan meresap ke tepi kaca film dan merusak perekatnya.

 

5. Lap dengan Gerakan Lembut

Saat membersihkan, lap kaca film dengan gerakan lembut dan searah. Hindari gerakan memutar atau menggosok terlalu keras yang bisa merusak lapisan kaca film.

 

6. Perhatikan Suhu Mobil

Jangan membersihkan kaca film saat mobil dalam kondisi sangat panas atau langsung di bawah sinar matahari. Tunggu sampai suhu kaca normal agar pembersih tidak cepat menguap dan meninggalkan residu.

7. Cek Kondisi Kaca Film Secara Berkala

Cek secara berkala kondisi kaca film. Jika ada bagian yang mulai mengelupas atau rusak, segera perbaiki agar kerusakan tidak semakin parah.

 

Dengan perawatan yang tepat, kaca film mobil kamu bisa tetap awet dan berfungsi optimal lebih lama. Selamat mencoba!***

 

 

Editor: Robby Sanjaya

Sumber: Autoglobemgz.com

Tags

Terkini

Terpopuler